PENGENALAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA PADA ANAK USIA DINI DENGAN METODE MENYUSUN PUZZLE KAPAL DAN PENGENALAN BERBAGAI JENIS KAPAL

Main Article Content

Dianita Wardani
Denny Oktavina
Kiki Dwi Wulandari

Abstract

Pengenalan K3 di lingkungan PAUD perlu dilakukan agar dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi peserta didik. Penyajian informasi K3 ke lingkungan PAUD tidak dapat langsung dikenakan kepada peserta didiknya. Berdasarkan Permendikbud Nomor 137 Tentang Standar Nasional PAUD, syarat utama sarana prasarana di dalam PAUD adalah aman, bersih, sehat, nyaman, indah, dan sesuai dengan tingkat perkembangan anak. Pada kegiatan pengabdian masyarakat yang telah dilaksanakan dengan Kerjasama antara Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya dan BP PAUD Dikmas Jawa Timur dilaksanakan dengan berbagai metode yakni, sinkronisasi kurikulum. forum group discussion (FGD) serta pembuatan alat peraga dan alat edukasi k3 berbentuk kapal. pengenalan K3 pada anak usia dini PAUD dengan metode puzzle sangat efektif dan pengenalan pada jenis- jenis kapal yang ada membuat anak-anak usia dini belajar secara motorik dan kognitif dengan senang karena dapat mempelajari dan mengenal secara langsung tentang keselamatan dan kesehatan kerja.


 


 


 

Article Details

Section
MASTER 2022