Studi Analisis Pengaruh Kenyamanan Termal dan Faktor Individu Terhadap Perilaku Keselamatan di Bengkel Assembly Divisi Kapal Niaga PT.PAL INDONESIA
Abstract
PT. PAL INDONESIA merupakan perusahaan yang bergerak di bidang galangan kapal yang memiliki
beberapa divisi. Salah satunya yaitu Divisi Kapal Niaga yang memiliki 3 bengkel yaitu Assembly, Sub Assembly
MPL, dan Sub Assembly CBL. Perusahaan ini bergerak di bidang galangan kapal ini memiliki potensi bahaya
tinggi yang dapat menimbulkan kecelakaan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi adanya
pengaruh kenyamanan termal dan faktor individu terhadap perilaku keselamatan pada bengkel Assembly dan
memberikan rekomendasi di bengkel Assembly. Jenis penelitian ini termasuk dalam kategori penelitian asosiatif
kausal. Pendekatan yang digunakan adalah cross sectional. Pengumpulan data pada penelitian ini berupa suhu
kering dan kelembapan relatif, sedangkan pengumpulan data faktor individu dan perilaku keselamatan
menggunakan lembar observasi dan kuisioner. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji regresi
logistik binner dengan SPSS 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan
terhadap perilaku keselamatan karena p-Value (0.044) < α (0.05), namun tidak terdapat pengaruh antara
kenyamanan termal dan faktor individu terhadap perilaku keselamatan karena nilai p-Value lebih besar dari
nilai α (0.05). Rekomendasi untuk kondisi kenyamanan termal yaitu dengan penambahan turbin ventilator tipe
L-60 sebanyak 4 dan penerapan program BBS (Behavior Based Safety) serta penjadwalan jam istirahat
berdasarkan permenakertrans No.13 Tahun 2011.