ANALISIS BAHAYA LISTRIK MENGGUNAKAN METODE WHAT IF/CHECKLIST ANALYSIS

  • Yolanda Mei Septa Ghina
  • Rona Riantini
  • Hendro Agus Widodo

Abstract

Pabrik Gula memiliki membutuhkan tenaga listrik untuk kegiatan operasional. Gangguan pada komponen pembangkit atau distribusi listrik dapat menyebabkan kerugian dan membahayakan keselamatan pekerja serta orang lain yang berada di area Pabrik gula dan terdapat paparan bahaya listrik yang juga membahayakan keselamatan pekerja serta orang lain yang berada di area Pabrik gula. Makalah ini menjawab permasalahan bagaimana analisis bahaya listrik pada trafo 2000 KVA dan 1600 KVA di Pabrik Gula menggunakan metode what if/checklist analysis. Standar yang digunakan adalah SNI PUIL 2011. Berdasarkan hasil analisis menggunakan what if/checklist analysis terdapat 7 temuan ketidaksesuaian pada trafo 2000 KVA dan 1600 KVA dengan SNI PUIL 2011 dan memerlukan rekomendasi yang sesuai. Rekomendasi yang disarankan disusun berdasarkan hirarki pengendalian.

Kata Kunci: Analisis Bahaya Listrik,, PUIL 2011, what if/checklist analysi

Published
2018-12-05