IDENTIFIKASI BAHAYA PADA HP-SEPARATOR DENGAN METODE FMEA

  • Helmi Alfian Andrianto
  • Agung Nugroho
  • Mey Rohma Dhani

Abstract

Perusahaan Minyak dan Gas pada blok Gundih merupakan perusahaan yang mengolah dan menyalurkan gas siap dijual yang terlebih dahulu dalam pengolahannya melalui proses pemisahan gas dengan fluida fase lain pada HPSeparator. Kegagalan pada setiap komponen HP-Separator dapat menimbulkan kerugian bagi perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi bahaya dan penilaian risiko dari setiap kegagalan komponen yang terjadi serta memberikan rekomendasi pengendalian bahaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) untuk mengidentifikasi mode kegagalan dari setiap komponen dan melakukan penilaian risiko sebuah kegagalan. Hasil Analisa pada HP-Separator terdapat 53 bentuk mode kegagalan dimana nilai nilai risiko tertinggi adalah kebocoran pipa dengan nilai 4,2453. Setelah itu, memberikan rekomendasi pengendalian untuk mengurangi risiko pada terjadinya kegagalan dilakukan dengan tindakan preventive maupun repressive berdasarkan hirarki pengendalian bahaya. Kata kunci: FMEA, HP Separator, Penilaian Risiko

Published
2018-12-05