Analisis Pengaruh Faktor-Faktor Kerja terhadap Produktivitas Kerja pada Proyek Pembangunan Jalan Tol

  • Mega Cattleya Prameswari Annissaa Islami
  • Rina Sandora
  • Farizi Rachman

Abstract


Pada proyek pembangunan jalan tol terdapat berbagai macam pekerjaan yang berhubungan dengan
konstruksi, baik itu yang sederhana maupun kompleks, baik yang menggunakan tenaga mesin maupun tenaga manusia.
Hal tersebut juga sangat dipengaruhi oleh produktivitas kerja yang dimilki oleh tenaga kerja yang terlibat di dalamnya.
Salah satu pekerjaan tersebut adalah pekerjaan pembuatan kolom tulangan. Beberapa faktor yang berpengaruh terhadap
produktivitas adalah kepuasan kerja, stres kerja, motivasi kerja, keterampilan, kepemimpinan dan budaya organisasi.
Penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dan perhitungan produktivitas kerja dengan pengamatan serta alat
ukur kuesioner untuk kepuasan kerja, stres kerja, motivasi kerja, keterampilan, kepemimpinan dan budaya organisasi
ditujukan kepada seluruh pekerja bagian pembuatan kolom tulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat
pengaruh antara variabel kepuasan kerja (X1
) dan stress kerja (X2
) terhadap produktivitas kerja (Y) dengan nilai
signifikan masing-masing sebesar 0,064 dan 0,088. Koefisien determinasi (R
2
) penelitian ini adalah 0,358 (35,8%) yang
berarti variabel X1
dan X2
berpengaruh efektif sebesar 35,8% terhadap variabel produktivitas kerja. Dalam hal ini
rekomendasi yang bisa dilakukan perusahaan adalah dengan memberikan kompensasi yang layak, memberikan reward,
membangun komunikasi, latihan fisik, dukungan sosial, konseling, seleksi penempatan, peningkatan keterlibatan
pekerja dan program kesejahteraan.

Kata Kunci: budaya organisasi, kepemimpinan, kepuasan kerja, produktivitas kerja, stres kerja

 

Published
2018-01-17