Pembuatan Sistem Informasi Manajemen Pemeriksaan Fire Protection Berbasis Web

  • Gilang Firman Nurochim
  • Mey Rohma Dhani
  • Wibowo Arnin Purwanto

Abstract

Alat proteksi kebakaran merupakan salah satu peralatan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran di suatu
tempat, terutama di area industri yang memiliki potensi kebakaran yang tinggi. PT.IPMOMI (International Power
Mitsui Operation and Maintenance) merupakan salah satu perusahaan swasta yang mengoperasikan dan memelihara
pembangkit listrik berbahan bakar batubara milik PAITON ENERGY. Dengan 3 unit yang dimiliki berdampak dengan
banyaknya alat proteksi kebakaran yang ada di PT.IPMOMI. Untuk memastikan semua peralatan yang ada berada
pada kondisi yang siap digunakan, maka dilakukan pemeriksaan pada alat proteksi kebakaran secara berkala. Sistem
informasi manajemen pemeriksaan alat proteksi kebakaran berbasis website dapat dibuat untuk mempermudah
pelaksanaan pemeriksaan dan pendataan alat proteksi kebakaran yang ada. Pelaksanaan pemeriksaan dilakukan
dengan mengisikan kondisi dari alat yang diperiksa kedalam form yang ada di dalam website, form inspeksi yang
digunakan disesuaikan dengan regulasi yang sesuai untuk setiap alat proteksi kebakaran. Pembuatan sistem informasi
manajemen ini dibuat menggunakan PHP Hypertext Preprocessor sebagai bahasa pemrograman dan juga
menggunakan My SQL sebagai database server. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan pada website ini, semua
fitur meliputi pilih petugas, input & edit data, lihat & cetak data inspeksi, lihat daftar tugas, pengisian inspeksi, lihat
inspeksi hari ini dan lihat data alat proteksi kebakaran dapat berjalan dengan lancar. Sehingga sistem informasi ini
dapat mempermudah pelaksanaan pemeriksaan alat proteksi kebakaran di perusahaan.
Keywords : alat proteksi kebakaran, database, pemeriksaan, sistem informasi

Published
2018-01-16