Desain Sistem Hydrant pada Proyek Amura II di PT. Petrokimia Gresik

  • Fathu Thoriq Achmad
  • Priyo Agus Setiawan
  • Pranowo Sidi
Keywords: Desain, Perhitungan Ekonomis Material, Daya Pompa, Pipe Flow Expert, Iterasi, Hydrant.

Abstract

PT. Adhi Karya adalah perusahaan general kontraktor yang sedang mengerjakan plant AMUREA II di PT. Petrokimia Gresik. Plant tersebut belum tersedia sistem hydrant. Sistem hydrant sangat dibutuhkan di setiap plant, hal ini diperlukan pada setiap plant yang bertujuan untuk media pemadam pada saat terjadi kebakaran pada plant. Sistem hydrant harus didesain sesuai dengan standard NFPA 20, NFPA 24, SNI 03-1745-2000, dan SNI 03-3989-2000. Pada plant AMUREA II akan didesain menggunakan sistem hydrant pillar.Pada Tugas Akhir ini akan dilakukan desain sistem Pillar Hydrant. Metode iterasi digunakan untuk menentukan debit aliran hingga didapatkan hasil yang konvergen pada tiap percabangan yang berada di Plant AMUREA II. Serta melakukan pemodelan menggunakan software Pipe Flow Expert untuk mendapatkan head menggunakan perhitungan software. Didapatkan nilai aliran tertinggi pada pipa 5 sebesar 0.064556541 m3 dan yang terendah pada pipa 12 sebesar 0.002333217 m3.Nilai head menggunakan perhitungan manual sebesar 49.463 m, perbandingkan hasil dengan perhitungan software pipe flow expert didapatkan nilail sebesar 51.660 m dengan daya pompa sebesar 42.316746 kW. Serta hasil perhitungan biaya ekonomis antara material A 53 dan A 106 gr A. Maka material yang digunakan adalah A 53 dengan biaya sebesar Rp6.996.339.400.

Published
2017-09-23